Advertisement
Advertisement
Foto 1 / 4
Perbesar
img-1
Kunjungan kenegaraan PM Malaysia Anwar Ibrahim di Istana Kepresidenan Jakarta tersebut untuk membahas hubungan bilateral, tindak lanjut dari sejumlah agenda ASEAN di Kuala Lumpur beberapa waktu lalu, serta bertukar pandangan soal dinamika kawasan dan global yang menjadi perhatian bersama.
Foto 2 / 4
Perbesar
img-2
Sejumlah siswa SD menyambut kedatangan mobil yang membawa Presiden Pfabowo Subianto dan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (27/6/2025).
Foto 3 / 4
Perbesar
img-3
Kunjungan kenegaraan PM Malaysia Anwar Ibrahim di Istana Kepresidenan Jakarta tersebut untuk membahas hubungan bilateral, tindak lanjut dari sejumlah agenda ASEAN di Kuala Lumpur beberapa waktu lalu, serta bertukar pandangan soal dinamika kawasan dan global yang menjadi perhatian bersama.
Foto 4 / 4
Perbesar
img-4
Presiden Prabowo Subianto (tengah) dan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim (kanan) menginspeksi pasukan dalam upacara kenegaraan di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (27/6/2025).
thumb-img
thumb-img
thumb-img
thumb-img
Advertisement

Diiringi Pasukan Berkuda, PM Malaysia Anwar Ibrahim Tiba di Istana Negara

Jum'at 27 Juni 2025 18:00 WIB
A
A
A
JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto (tengah) dan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim (kanan) menginspeksi pasukan dalam upacara kenegaraan di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (27/6/2025). Kunjungan kenegaraan PM Malaysia Anwar Ibrahim di Istana Kepresidenan Jakarta tersebut untuk membahas hubungan bilateral, tindak lanjut dari sejumlah agenda ASEAN di Kuala Lumpur beberapa waktu lalu, serta bertukar pandangan soal dinamika kawasan dan global yang menjadi perhatian bersama. 
 
Terlihat, kedatangan PM Malaysia Anwar Ibrahim diiringi oleh puluhan pasukan berkuda masuk menuju Istana Merdeka. 
 
Tampak Presiden Prabowo dan PM Malaysia Anwar Ibrahim satu mobil saat tiba di Istana Negara. Selain itu, ratusan anak-anak Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) membawa bendera Indonesia dan Malaysia ikut menyambut PM Anwar Ibrahim.
 
Setelah itu, dikumandangkan lagu kebangsaan Indonesia dan Malaysia. Kemudian, kedatangan PM Anwar Ibrahim disambut sebanyak 19 tembakan meriam salvo. Rangkaian upacara penyambutan pun diakhiri dengan pengecekan pasukan.
 
Foto : IMG/Riyan Rizki Roshali
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Foto Lainnya