Aktivitas Pemotongan Hewan Kurban di RPH Ungaran
Senin 09 Juni 2025 22:52 WIB
A
A
A
SEMARANG - Aktivitas sejumlah petugas saat melakukan penyembelihan hingga pemotongan hewan kurban di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (7/6/2025) dini hari. RPH Ungaran menjadi lokasi yang dipilih panitia kurban Masjid Al Ikhlas Bulusan Selatan Semarang untuk pemotongan hewan kurban dalam beberapa tahun terakhir ini, karena dinilai lebih efektif dan higienis.
Pada Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah/2025, Masjid Al Ikhlas menerima 7 ekor sapi dan 2 kambing dari shohibul qurban. Sebanyak lebih 1.200 bungkus daging kurban dibagikan kepada warga sekitar, panti asuhan hingga pondok pesantren.
FOTO: Ahmad Antoni
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Follow
Topik Artikel :
Foto Lainnya