Zombie Serang Stasiun LRT Jakarta
Aktor beraksi menakuti penumpang sarana transportasi Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta pada wahana zombie "Train to Apocalypse" di Stasiun LRT Pegangsaan Dua, Jakarta, Kamis (11/7/2024).
LRT Jakarta menggelar wahana uji adrenalin dikejar zombie yang bertajuk Train to Apocalypse: No Way Out.
Zombie-zombie ini berkeliaran di kawasan peron stasiun LRT Jakarta Pegangsaan Dua, Stasiun Pulomas, dan Stasiun Velodrome dengan harga tiket masuk wahana Rp75.000 - Rp100.000. Wahana ini berlangsung selama 45 hari mulai tanggal 5 Juli hingga 18 Agustus 2024.
Melalui kegiatan ini LRT Jakarta berharap dapat memperkuat hubungannya dengan para pelanggan, memberikan pengalaman yang menghibur, serta mengedukasi mengenai pentingnya menggunakan transportasi publik.