Piala Sudirman Siap Digelar di China, Akhir April 2025 | OKEZONE FLASH

Feby Novalius, Jurnalis
Selasa 22 April 2025 19:10 WIB

Xiamen, China akan menjadi tuan rumah Piala Sudirman 2025, pada 27 April hingga 4 Mei 2025. Ada 16 negara dari 4 konfederasi badminton yang akan ambil bagian dalam ajang tersebut tahun ini.
 
Selain China, Piala Sudirman 2025 akan diikuti oleh Indonesia, Malaysia, Korea Selatan, Jepang, Denmark, Taiwan, Thailand, India, Perancis, Hong Kong, Kanada, Inggris, Australia, Republik Ceko, dan Aljazair.
 
16 tim tersebut akan dibagi menjadi empat kelompok yang masing-masing berisikan empat negara. Tim bulu tangkis Indonesia tergabung di Grup D melawan Denmark, Inggris, dan India.
 
Indonesia akan menurunkan skuad terbaiknya di Piala Sudirman 2025. Dari Jonatan Christie hingga Gregoria Mariska Tunjung di sektor tunggal. Kemudian Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas di sektor ganda.
 
Host: Feby Novalius
 

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya