Sambut Arus Mudik Lebaran, Warung Dadakan Mulai Menjamur di Jalur Pantura

Toiskandar, Jurnalis
Selasa 02 April 2024 10:39 WIB

Beginilah suasana di sepanjang sisi Jalur Pantura Indramayu, Selasa (2/4). Sejumlah warung dadakan mulai menjamur di sejumlah titik ruas Jalur Pantura. Sebagian warga disibukkan dengan mendirikan warung-warung dadakan sederhana. 
 
Mereka tampak semangat untuk siap menyambut lonjakan kepadatan lalu lintas. Tak hanya berjualan makanan, mereka juga menyediakan tempat istirahat untuk pemudik 
 
Menurut pemilik warung selama sepekan periode arus mudik keuntungan yang didapat Rp2-3 juta 
 
Kontributor: Toiskandar 
Produser: Akira AW

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya