Kakek Ditemukan Meninggal Dunia Setelah Dilaporkan Hilang

Ketut Catur Kusumaningrat, Jurnalis
Kamis 18 Mei 2023 13:00 WIB

Seorang kakek di Gianyar, Bali ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di pinggir jurang. Kakek berusia 60 tahun tersebut sebelumnya dilaporkan hilang oleh keluarganya pada Rabu sore.
 
Korban ditemukan oleh TNI-Polri dan BPBD bersama dengan warga saat melakukan penyisiran di pinggiran sungai. Dari kondisi jasad korban, diduga kakek tersebut terjatuh saat mencari kayu dan terkena sabit yang dibawanya.
 
Kontributor: Ketut Catur Kusumaningrat 
Produser: Kristo Suryokusumo

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya