Kapolri Resmi Bubarkan Satgassus Polri Pimpinan Ferdy Sambo

Bachtiar Rojab, Jurnalis
Kamis 11 Agustus 2022 21:45 WIB

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberhentikan Satuan Tugas Khusus Polri usai menonaktifkan Irjen Ferdy Sambo dari Kepala Satgasus Polri. Hal itu, disampaikan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo di Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Kamis(11/8) petang. Alasan pembubaran satgassus dilakukan untuk efektifitas kinerja organisasi. 
 
Sebelumnya, Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia Usman Hamid mempertanyakan status Ferdy Sambo sebagai Kasatgasus karena dikhawatirkan,dapat memengaruhi proses pengusutan  tewasnya Brigadir J.
 
Reporter: Bachtiar Rojab

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya