Advertisement
Advertisement
Foto 1 / 3
Perbesar
img-1
Pendukung Prabowo Subianto di Sumatera Selatan (Sumsel) pada Pemilu 2019 mencabut dukungannya.
Foto 2 / 3
Perbesar
img-2
Pendukung Prabowo Subianto di Sumatera Selatan (Sumsel) pada Pemilu 2019 mencabut dukungannya.
Foto 3 / 3
Perbesar
img-3
Pendukung Prabowo Subianto di Sumatera Selatan (Sumsel) pada Pemilu 2019 mencabut dukungannya.
thumb-img
thumb-img
thumb-img
Advertisement

Relawan Prabowo Wong Kito Galo Sumatera Selatan Cabut Dukungan Beralih ke Ganjar

Senin 11 September 2023 10:00 WIB
A
A
A

Sejumlah relawan meneriakan yel-yel saat mengikuti deklarasi peralihan dukungan dari pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pemilu 2019 (PS2019) ke Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024 di Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (10/9/2023). 

 

Pendukung Prabowo Subianto di Sumatera Selatan (Sumsel) pada Pemilu 2019 mencabut dukungannya. Kini, mereka menamakan diri relawan GP24 dan mendukung Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.  

 

Simpul relawan GP24 di Sumsel tersebar di berbagai kota yaitu, Palembang, Indralaya, Ogan Komering Ulu (OKU), Ogan Komering Ilir (OKI), dan Musi Rawas. Relawan berasal dari Emak-emak, Milenial dan Pedagang.

 

Dukungan terhadap Ganjar di Bumi Sriwijaya itu dimotori sejumlah tokoh penting, Di antaranya Wahyu Nugroho yang merupakan Ketua Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Sumatera Selatan dan Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Palemban tahun 2019-2021. “Pemilu 2024, kita mantap untuk memenangkan Ganjar di Sumatera Selatan,” jelasnya.

 

Wahyu yang juga merupakan Mantan Relawan Millenial PS19 menambahkan, Ganjar dinilai mampu memajukan potensi  dan meningkatkan iklim investasi di Sumsel. Seperti diketahui, Sumsel memiliki banyak potensi alam yang bisa digali. Salah satunya sebagai penghasil kelapa sawit yang menyumbang 3,45 juta ton pada 2022. Potensi lainnya batubara, gas alam dan minyak bumi.  ”Intinya, kami ingin pemimpin yang bisa memaksimalkan potensi yang ada untuk menyejahterakan masyarakat,” imbuhnya.

 

Dukungan untuk Ganjar itu juga disampaikan Presiden Mahasiswa Taman Siswa Palembang, Yosua Reynaldi Sirait. Sama seperti Wahyu, ia juga merupakan mantan relawan PS19. Mereka optimistis, Ganjar akan memberikan pengaruh besar terhadap kemajuan di Sumsel. ”Di antaranya terbukanya lapangan kerja seluas-luasnya dan merata,” jelas Yoshua.

 

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan (Sumsel) menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilu 2024 sebanyak 6.326.348 orang, terdiri dari laki-laki 3.192.292 dan perempuan 3.134.056 yang tersebar di 17 kabupaten/kota. 

 

 

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Foto Lainnya