Dipanggil ke Istana, Jokowi dan Sandiaga Uno Bicara Empat Mata
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo secara khusus memanggil Sandiaga Salahuddin Uno ke Istana Negara, Gambir, Jakarta Pusat pada Selasa (1/8/2023).
Memenuhi panggilan Jokowi, pria yang kini menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia itu datang sekira pukul 15.00 WIB.
Dirinya pun segera memasuki ruang rapat presiden untuk memenuhi agenda rapat internal dengan Jokowi.
Dalam pertemuan empat mata dengan Jokowi, Sandiaga Uno membicarakan banyak hal.
Mulai dari perkembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) pada semester pertama tahun 2023 hingga mengenai politik jelang kontestasi Pilpres 2024.
"Pertemuannya kami hanya berdua, membahas pariwisata, tapi juga ada diskusi-diskusi ringan, diskusi tipis-tipis tentang politik," ungkap Sandiaga Uno di Istana Negara pada Selasa (1/8/2023).
Dalam paparannya, Sandiaga Uno menyampaikan sektor parekraf menunjukkan kepulihan yang cukup signifikan, yakni di atas target atas 10-15 persen.
Pencapaian hasil kolaborasi lintas Kementerian dan Lembaga itu diharapkannya dapat menjadi momentum kebangkitan ekonomi bangsa, sehingga target kunjungan wisatawan mancanegara 8,5 juta dan target pergerakan wisatawan Nusantara sebesar 1,4 miliar tercapai.
"Dan proyeksi 4,4 juta lapangan kerja yang kita targetkan tercipta di 2024 ini bisa kita realisasikan, mengikuti kesuksesan 2,6 juta lapangan kerja yang kita ciptakan di tahun 2023," ungkap Sandiaga Uno.
"Dari sisi ekonomi kreatif juga pertumbuhannya sangat baik, termasuk ekspor USD 27 miliar pada posisi semester pertama ini semuanya tercapai dan melebihi target," paparnya.
Tak hanya soal ekonomi, Jokowi diungkapkan Sandiaga Uno juga membahas soal politik, khususnya mengenai kesiapannya bersama PPP menyambut kontestasi demokrasi 2024 dan kabar soal dirinya masuk dalam bursa Cawapres Ganjar Pranowo.
Terkait hal tersebut, dirinya mengaku tetap menjalankan tugas di kementerian sekaligus sebagai Ketua Bappilu PPP untuk terus menyerap aspirasi masyarakat.
Di antaranya harapan atas stabilitas harga bahan pokok, terbukanya lapangan kerja dan pemerintahan bersih bebas korupsi.
"Berkaitan dengan kontestasi demokrasi 2024 ya kita sambut dengan penuh suka cita dengan riang gembira, dan sebentar lagi akan ada pendaftaran dan juga penetapan calon presiden dan calon wakil presiden kita harapkan pimpinan partai politik bisa mengambil keputusan yang terbaik untuk bangsa dan negara," ungkap Sandiaga Uno.
"Itu yang kita bicarakan dan beliau juga menitipkan beberapa pesan kepada saya, nanti tentunya akan saya sampaikan ke Pak Mardiono dan ada beberapa harapan juga agar PPP, terutama saya yang ada di garis terdepan untuk menjaga narasi politik kita itu jangan sampai kita terpolarisasi, tapi kita bersatu dan kita jaga keutuhan bangsa," jelasnya.