TNI AL Kirim Kapal Perang Teuku Umar-385 dalam Bilateral Patkor Indindo-35/20
Rabu 01 Januari 2020 01:01 WIB
A
A
A
TNI Angkatan Laut mengirimkan KRI Teuku Umar-385 dalam kerja sama bilateral tahunan antaa TNI AL dan Angkatan Laut India melalui Patroli Terkoordinasi India-Indonesia (Patkor Indindo-35/20).
Komandan Guskamla I Laksma TNI Yayan Sofiyan dalam keterangan tertulis, Selasa, menyampaikan pengiriman satu kapal perang itu merupakan implementasi kebijakan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono guna menciptakan situasi kondusif di wilayah perbatasan melalui diplomasi AL.
Pangkoarmada I Laksda TNI Ahmadi Heri Purwono menyampaikan kegiatan Patkor Indindo-35/20 dilaksanakan sebagai salah satu komitmen Indonesia, khususnya TNI AL, dalam meningkatkan hubungan bilateral kedua negara antara Indonesia dan India. Kerja sama itu juga untuk menjalankan peran TNI AL dalam bidang diplomasi internasional. (Foto: Twitter @Puspen_TNI)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Follow
Topik Artikel :
Foto Lainnya