Momen Ibu Iriana Kunjungi K-Beauty Festival
Rabu 01 Januari 2020 01:01 WIB
A
A
A
Ibu Negara Iriana mengikuti acara yang diperuntukkan bagi pendamping para pemimpin negara mengunjungi ASEAN-Republic of Korea (RoK) K-Beauty Festival yang digelar di Busan Exhibition and Convention Center (BEXCO), Busan, Korea Selatan, Selasa, 26 November 2019.
Ibu Iriana disambut oleh Istri Presiden Korea Selatan, Ibu Kim Jung-sook. Ibu Iriana kemudian meninjau sejumlah stan yang menampilkan berbagai produk kecantikan dari Korea Selatan dan negara-negara ASEAN.
Usai peninjauan stan, Ibu Iriana bersama para istri pemimpin negara ASEAN menyaksikan pemaparan tentang industri kecantikan di Korea Selatan. Ibu Iriana tampak duduk di antara istri Perdana Menteri (PM) Malaysia Ibu Siti Hasmah, dan Istri PM Thailand Ibu Naraporn Chan-ocha. Selain itu tampak hadir juga Istri PM Vietnam Trần Thị Nguyệt Thu, Istri PM Laos Naly Sisoulith, dan Istri Presiden Filipina Honeylet Avencana. (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Muchlis Jr)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Follow
Topik Artikel :
Foto Lainnya