Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kapal Pengangkut BBM Terbakar, Satu ABK Terluka di Gorontalo
, Jurnalis-Rabu 08 September 2021 12:05 WIB
A
A
A
Inilah rekaman warga saat kapal pengangkut BBM milik Pertamina terbakar. Kapal MT Julvin yang memuat BBM jenis Pertamax dan Premium ini sempat meledak. 
 
Ledakan tersebut membuat nelayan yang mencari ikan di laut panik. Menurut keterangan nahkoda, kebakaran terjadi saat para ABK melego jangkar untuk berlabuh di kawasan Pelabuhan Depo Pertamina Kota Gorontalo. 
 
Kebakaran kapal menyebabkan, satu ABK tubuhnya mengalami luka bakar. Korban dibawa ke Rumah Sakit Bunda Kota Gorontalo.  Para ABK segera memadamkan api sebelum menyambar lebih besar. 
 
Api diduga berasal dari korsleting listrik di bagian mesin haluan kapal. Petugas Kepolisian dari KPPP Gorontalo masih menyelidiki penyebab kebakaran.
 
Kontributor: Burhan Undu
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Video Lainnya
Telusuri berita Multimedia lainnya
Advertisement
Iklan - Scroll untuk melanjutkan
Iklan - Scroll untuk melanjutkan
Advertisement