Direktur Eksekutif Lemkapi, Edi Hasibuan, menanggapi santai isu pergantian Kapolri yang belakangan ramai diperbincangkan publik. Ia menduga, isu tersebut muncul karena ada pihak-pihak tertentu yang berambisi menduduki kursi Kapolri.
Edi menegaskan, dirinya meyakini penuh bahwa Jenderal Listyo Sigit Prabowo masih mendapatkan kepercayaan dari Presiden Prabowo Subianto untuk tetap memimpin institusi Polri.