Debit Air di Kolam Penampungan Lumpur Lapindo Terus Meningkat, Banjir Ancam Ratusan Warga

Pramono Putra, Jurnalis
Jum'at 15 Maret 2024 21:43 WIB

Debit air di kolam penampungan lumpur Lapindo di Porong, Sidoarjo, Jawa Timur makin meningkat. Ketinggian air tinggal 1 meter dari bibir tanggul, ratusan rumah warga kini terancam banjir.
 
Selain pusat semburan yang terus mengeluarkan lumpur, curah hujan tinggi juga menjadi penyebab naiknya debit air dikolam penampungan lumpur. Pihak PPLS tetap melakukan piket siaga bencana, serta monitoring selama 24 jam di beberapa titik tanggul.
 
Kontributor: Pramono Putra

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya