Momen Haru Pernikahan Oppa Korea dengan Gadis Garut Selatan

Fani Ferdiansyah, Jurnalis
Sabtu 03 Juni 2023 23:00 WIB

Inilah momen haru dalam pernikahan viral gadis asal Garut Selatan. Neng Jihan Suci Kurniawan dan Yu Hyeun Woo asal Korea Selatan. Terlihat saat ibu Yu Hyeun Woo merapikan rambut anaknya yang merupakan mempelai pria
 
Mengenakan pakaian adat Korea, Hanbok, sang ibu tampak mengusap kepala anaknya. Selain itu, momen haru pertama kali Yu Hyeun Woo saat melihat isterinya. Oppa Korea itu sumringah saat melihat isterinya mengenakan kebaya putih
 
Kedua sejoli berbeda negara tersebut melangsungkan akad nikah, Kamis (1/6/2023) dan resepsi Jumat (2/6/2023). Yu Hyeun Woo memberikan mahar seperangkat alat salat, emas 3,75 gram serta uang Rp1,5 juta

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya