Dinobatkan sebagai Sport Tourism City, Kota Palembang akan Gelar Puluhan Acara di 2023

Erwin Setiawan, Jurnalis
Sabtu 28 Januari 2023 23:38 WIB

Predikat Sport Tourism City Kota Palembang. Kota Palembang dinobatkan sebagai sebagai Sport Tourism City pertama dan satu-satunya di Indonesia. Predikat itu didapat berkat keberhasilannya dalam mencetak bibit-bibit atlet muda berbakat
 
Selain itu karena Palembang juga sukses menjadi tuan rumah pada beberapa pekan olahraga tingkat nasional. Dan di tahun 2023, sebanyak 75 gelaran olahraga siap berkumandang di kota asal pempek ini
 
Semakin banyaknya acara bertaraf nasional maupun internasional, akan menjadi medan magnet bagi para wisatawan. Hal ini akan berimbas pada peningkatan pendapatan asli daerah Kota Palembang 

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya