Libur Natal, Lalu Lintas Puncak Terapkan Ganjil Genap Kendaraan

Wildan Hidayat, Jurnalis
Sabtu 24 Desember 2022 12:30 WIB

Kawasan wisata puncak Cisarua Bogor masih menjadi primadona wisatawan saat liburan. Kepadatan kendaraan menuju Kawasan Puncak, Bogor terjadi, Sabtu (24/12/2022). Peningkatan mencapai 30 persen, dengan antrean hingga 4 km dari exit tol Ciawi hingga Simpang Gadog dan Mega Mendung.
 
Menghindari kemacetan parah, beberapa rekayasa arus lalin diberlakukanSeperti pukul 06.00 hingga 08.00 pagi Satlantas Polres Bogor memberlakukan ganjil genap. Dan hingga pukul 09.00 proses one way, rekayasa satu jalur menuju puncak. Petugas juga menyiagakan sejumlah personel mulai dari Simpang Gadog.
 
Kontributor: Wildan Hidayat

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya