Satu Korban Bom Bunuh Diri di Mapolsek Astana Anyar Kondisinya Berangsur Membaik

Ervan David, Jurnalis
Jum'at 09 Desember 2022 18:45 WIB

Kondisi Nurhasanah masih terbaring lemah di tempat tidurnya setelah menjalani perawatan intensif tim medis di Rumah Sakit. Nurhasanah menjadi korban ledakan bom di Mako Polsek Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat.
 
Kondisi ibu rumah tangga ini berangsur membaik. Wanita 42 tahun ini mendapatkan dua jahitan setelah terkena serpihan bom. Saat kejadian dirinya sedang berjalan di sebrang Mapolsek Astana Anyar pulang bekerja.
 
Dirinya mendengar suara ledakan keras dan ada benda benda yang menusuk tubuhnya.
 
Kontributor : Ervan David

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya