Pemotor Hilang Kendali hingga Terpental dari Flyover Kemayoran Setinggi 10 Meter

Yohannes Tobing, Jurnalis
Senin 28 November 2022 19:29 WIB

Pemotor menabrak pembatas jembatan hingga terpental dari flyover Kemayoran. Peristiwa ini terjadi pada Senin (28/11/2022) siang. 
 
Kecelakaan bermula ketika pemotor kehilangan kontrol saat di turunan Kemayoran. Kemudian motor menabrak pembatas jembatan hingga pemotor jatuh dari ketinggian 10 meter.
.
Pengemudi motor selamat sementara penumpang mengalami luka serius. Korban langsung dibawa menuju RS Koja.
 
Kecelakaan kini ditangani Unit Laka lantas Satuan Wilayah Jakarta Utara. 

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Telusuri berita Multimedia lainnya