Ribuan Liter Solar Bersubsidi Diamankan TNI, Modus Modifikasi Tanki dan Kerjasama Pegawai SPBU

Dharmawan Hadi, Jurnalis
Senin 27 Juni 2022 12:51 WIB

Ribuan liter BBM jenis bio solar bersubsidi diamankan petugas Kodim 0607 Kota Sukabumi, Minggu (26/6/2022). Aksi curang pembelian solar bersubsidi dengan memodifikasi tanki truk dengan menambahkan selang menuju tempat penampungan dalam truk box. Ribuan liter solar ini, diamankan petugas TNI dari truk box diambil di SPBU. Lokasinya di SPBU Cikembang, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
 
BBM ini akan diperjualbelikan dengan harga nonsubsidi ke sejumlah perusahaan. Kasus dugaan penyalahgunaan solar subsidi ini terungkap saat anggota intelijen Kodim 0607 Kota Sukabumi mendapat laporan masyarakat. 
 
Kontributor : Dharmawan Hadi

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya