Bercanda Bawa Bom, Mantan Bupati Buton Selatan Diturunkan dari Pesawat

Andhy Eba, Jurnalis
Rabu 15 Juni 2022 10:05 WIB

Mantan Bupati Buton Selatan diturunkan dari pesawat di Bandara Betoambari, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Selasa (14/6/2022). La Ode Arusani diturunkan dari pesawat karena bercanda membawa bom di dalam pesawat saat akan terbang menuju Bandara Sultan Hasanuddin Makassar.
 
Pascainsiden tersebut, Arusani kemudian diamankan ke Pos Polisi Bandara Betoambari untuk pemeriksaan. Untuk memastikan keamanan, kru pesawat melakukan pengecekan ulang seluruh penumpang, barang bawaan dan bagasi.
 
Kontributor: Andhy Eba

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya