Hendak ke Malaysia dengan Kapal Kayu, 34 Pekerja Migran Ilegal Diamankan di Batubara

Faldy Pelka, Jurnalis
Selasa 08 Februari 2022 10:40 WIB

Petugas gabungan mengamankan 34 calon pekerja migran ilegal. Calon pekerja migran ilegal itu diamankan di Kab Batubara, Sumut.
 
Calon pekerja itu terdiri dari 20 laki-laki dan 14 perempuan. Mereka menumpang kapal kayu dan hendak menuju Malaysia.
 
Di tengah laut kapal diduga kandas dan mengalami kebocoran. Semua calon pekerja migran ilegal itu dibawa ke Mapolres Batubara.
 
Kontributor: Faldy Pelka

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya