Ratusan Pekerja Hiburan Malam di Tuban Divaksin Booster

Pipiet Wibawanto, Jurnalis
Senin 31 Januari 2022 14:33 WIB

Pemandangan berbeda terlihat di halaman depan Dunia Karaoke, Desa Sugihwaras, Kabupaten Tuban. Tempat hiburan malam yang biasanya tutup pada pagi hari, mendadak ramai dipenuhi orang. Bukan untuk mencari hiburan karaoke, mereka datang untuk mendapat vaksin booster Covid-19.
 
Kegiatan digelar Puskesmas Jenu bersama Polsek Jenu. Peserta merupakan pekerja dan pemandu lagu tempat hiburan malam, di sepanjang jalur Pantura Tuban.
 
Para pekerja hiburan malam ini tampak antusias. Sebab, profesi mereka bersinggungan dengan banyak orang asing yang rentan Covid-19.
 
Kontributor: Pipiet Wibawanto

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya