Cintanya Ditolak Janda, Pemuda di Purbalingga Panjat Tower

Catur Edi Purwanto, Jurnalis
Rabu 22 Desember 2021 10:15 WIB

Pemuda inisial WD (27) asal Pemalang memanjat tower setinggi 100 meter di Desa Selanggeng, Kec Mrebet, Purbalingga, Jateng. Tim penyelamat mencoba mengevakuasi pemuda itu dari tower. Mereka terus berupaya membujuk pemuda itu untuk turun. 
 
Setelah satu jam lebih, akhirnya pemuda itu mau turun. Diketahui, WD mencoba bunuh diri karena cintanya ditolak seorang janda. Setelah dievakuasi WD dibawa pulang oleh keluarganya.
 
Kontributor: Catur Edi Purwanto

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya