Dini Hari Sungai Bebesuk Meluap, 7 Desa Dikepung Banjir di Luwu Utara

Nasruddin Rubak, Jurnalis
Selasa 21 September 2021 12:09 WIB

Tujuh desa di dua kecamatan di Kab Luwu Utara, Sulsel terendam banjir. Banjir disebabkan meluapnya Sungai Bebesuk Selasa (21/9/2021) dini hari.
 
Sejumlah warga yang terjebak di dalam rumah dievakuasi petugas BPBD dan Basarnas. Evakuasi terus dilakukan mengingat curah hujan masih tinggi. 
 
Di Kec Sabang, desa yang banjir adalah Desa Mari-Mari, Dandang, Kalotok dan Pompaniki. Di Kec Sabbang Selatan desa yang kebanjiran adalah Desa Patoloan, Sidomakmur dan Tamaku.
 
Kontributor : Nasruddin Rubak

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya