Banjir Rendam Terminal Mandala Rangkasbitung Banten

Iskandar Nasution, Jurnalis
Selasa 10 Agustus 2021 17:45 WIB

Beginilah kondisi banjir, di Kota Rangkasbitung, Lebak, Banten, Selasa pagi. Di Terminal Mandala Rangkasbitung, ketinggian banjir berkisar 30-50 cm. Akibatnya angkutan umum tidak bisa masuk terminal, karena khawatir mesin kendaraannya mogok. 
 
Banjir yang mulai surut di beberapa titik dimanfaatkan warga untuk bersih-bersih. Selain merendam terminal, banjir juga menggenangi pemukiman warga sekitar. Ketinggian air bervariasi. 
 
Banjir disebabkan tingginya intensitas hujan deras yang turun sejak Senin malam. Buruknya drainase dan pembangunan jalan tol Lebak-Pandeglang, diduga menjadi pemicu banjir besar.
 
Kontributor : Iskandar Nasution

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya