Pengungsi Terdampak Kebakaran Kilang Minyak Balongan Alami Trauma

Toiskandar, Jurnalis
Selasa 30 Maret 2021 11:15 WIB

Ratusan warga terdampak kebakaran kilang minyak Balongan, masih bertahan di pengungsian. Sebanyak 912 pengungsi menempati GOR Bumi Pertamina, Selasa (30/3/2021) pagi. Mereka merupakan warga yang tempat tinggalnya rusak akibat kebakaran. 
 
Puluhan warga terutama anak-anak dan lansia mengalami trauma. Rencananya, sejumlah psikolog akan didatangkan untuk membantu pemulihan trauma warga. Para pengungsi berharap kebakaran segera ditangani dan kerusakan rumah mereka segera diperbaiki.
 
Sebelumnya, kilang minyak milik Pertamina terbakar, Senin (29/3/2021) dini hari. Besarnya kobaran api disertai suara ledakkan membuat panik warga sekitar. 20 warga terluka dan dilarikan ke rumah sakit, akibat kebakaran tersebut.
 
Kontributor: Toiskandar

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya