Tiba di lokasi pengungsian, Menteri Sosial Tri Rismaharini langsung mengunjungi dapur umum korban banjir di Desa Wonoasri, Jember. Tanpa canggung Risma ikut membantu memasak dan membungkus nasi yang akan dibagikan kepada korban banjir.
Di sela kegiatannya di dapur umum, Risma sempat berpesan agar tetap menjaga lingkungan kepada para korban banjir, karena banjir datang umumnya karena kerusakan hutan.