Imbas Kasus Laskar FPI, Harta Rp17 M Putri Kapolda Metro Jaya Disorot Netizen

ferry, Jurnalis
Jum'at 18 Desember 2020 20:13 WIB

Akun Instagram milik Farah Puteri Nahlia sempat ramai 'diserang' netizen sepekan belakangan. Farah Puteri Nahlia adalah  Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PAN.

Ia juga merupakan anak Kapolda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran. Pasca penembakan laskar FPI, Farah ikut menjadi sorotan netizen. Yang disorot adalah harta kekayaanya yang mencapai Rp17 miliar.

Banyak yang mempertanyakan asal muasal harta kekayaanya. Telebih Farah adalah anggota DPR yang masih tergolong muda. Usia Farah saat ini masih 24 tahun.

Kekayaan Farah sebsar 17 miliar tercatat dalam LHKPN KPK tahun 2019. Dalam laporan tersebut Farah memiliki tanah dan bangunan (rumah) seluas 480 m2 di Jakarta Selatan (senilai 15 miliar). Farah juga tercatat memiliki satu unit mobil Mini Cooper 5 Door S tahun 2018 seharga Rp950 juta.

Kemudian, ia juga dilaporkan memiliki kas sebesar  Rp857 juta.

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya