Tim Phyton Tangkap Bandar Narkoba Jaringan Lapas di Padang

ferry, Jurnalis
Senin 07 September 2020 16:17 WIB

Tim Phyton Polsek Lubuk Begalung menggerebek rumah bandar narkoba, Minggu (6/9/2020). Lokasinya di kawasan Sungai Beremas, Padang. Polisi menangkap seorang bandar narkoba dalam penggerebekan ini. Ikut disita paket sabu-sabu, alat isap, air softgun dan samurai. 
Tersangka sudah jadi target polisi, karena diduga jaringan narkoba antarlapas. Tersangka dibawa ke Mapolsek Lubuk Begalung untuk diperiksa. Tersangka dijerat Pasal 114 Ayat 1 UU Narkotika dan UU Darurat. Ancaman hukumannya 15 tahun penjara.

Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita Multimedia lainnya