Gudang pengolahan kayu di Desa Tanggulangin, Pasuruan, ludes terbakar, kebakaran diduga dipicu korsleting listrik. Api menghanguskan gudang pengolahan kayu palet ini, banyaknya tumpukan kayu menyebabkan api cepat membesar. Kebakaran pun melahap seluruh gudang kayu beserta isinya, kencangnya embusan angin makin membuat kebakaran sulit diatasi. Saksi mata mengatakan kebakaran bermula dari gudang disertai suara ledakan.