Sekelompok pemuda yang diduga anggota geng motor, menyerang warung kopi (warkop) di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), pada Minggu (15/9/2019) malam. Mereka merusak warkop tersebut dengan melemparinya dengan batu, sehingga pengunjung di sana panik.